Jumat, 21 Maret 2014

Latihan Soal - 7 - UASBN PAI SMP 2014


 1.   1. Akbar siswi SMP. Dia selalu menunjukkan orang yang tersesat agar sampai ke tujuannya.
2. Aminah seorang perempuan yang berparas cantik,berakhlaq mulia membibing tetangganya  tatacara solat yang baik.
3. Hakim anak yang cerdas dan pandai, ketika UNAS  mencontohi temannya
4. Robiah seorang mubaligh. Tiap hari berkeliling kota untuk membimbing masyarakat supaya kembali ke jalan Alah.
Ilustrasi diatas yang mencerminkan Asmaul Husna Al-Hadi adalah….
A. 1 , 2 dan 3       
B. 1 , 2 dan 4        
C. 1 , 3 dan 4      
D. 2 , 3 dan  4

2.     Perhatikan beberapa ilustrasi perilaku manusia di bawah ini!
1) Pak Rohmat seorang pedagang keliling yang selalu jujur dalam berdagang. Hal itu ia lakukan agar tidak dijauhi pelanggan.
2) Pak Jabbar tidak mau berusaha keras, karena ia yakin bahwa rizki yang diperolehnya sudah ada yang mengaturnya.
3) Nabila siswa kelas IX yang selalu percaya akan kemampuan dirinya sendiri, sehingga ia tidak pernah mencontek ketika ulangan.
4) Shodik selalu jujur dan benar dalam perkataan dan perbuatan, karena ia yakin bahwa apa yang ia katakan dan perbuat tersebut sudah ada yang mengawasinya.
Perilaku yang mencerminkan beriman kepada malaikat ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1                  
B. 2                 
C. 3                          
D. 4

3.   Berikut ini merupakan contoh perilaku yang mencerminkan kecintaan seseorang kepada kitab suci Al Qur’an ....
A. Menjaga kebersihan Al Qur’an dan menyimpannya di lemari
B  Mempelajari dan mengamalkan isi kandungan al qur’an
C. Selalu membawa Al Qur’an kemana pun pergi
D. Mengoleksi berbagai macam bentuk Al Qur’an

4.    Perhatikan perilaku di bawah ini !
1). Dona sangat senang mengaji sehingga punya Al Qur’an yang harganya mahal
2). Vanda  punya suara yang bagus, ia bangga memperoleh juara MTQ tingkat kabupaten.
3). Vandi  mengaji Al Qur’an secara rutin dan berusaha mengamalkan isi kandungannya
4). Sinta  sangat mencintai  Al Qur,an  , setiap ruang tidur ia memasang ayat Al qur’an
Perilaku diatas yang paling mencerminkan sikap mencintai Al Qur’an adalah nomor……
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

5.    Perhatikan beberapa perilaku manusia di bawah ini!
1) Nama-nama rasul dihafalkan dan dijadikan wirid setelah shalat.
2) Mencontoh perilaku para rasul dalam kehidupan sehari-hari.
3) Berdoa kepada Allah swt. agar diangkat menjadi rasul
4) Menziarahi makam para rasul jika memungkinkan
5) Mempelajari kisah hidup para rasul.
Perilaku yang mencerminkan iman kepada rasul ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1, 2 dan 3          
B. 2, 3 dan 4            
C. 2, 4 dan 5                
D. 3, 4 dan 5

6.    Sebelum menghadapi peperangan, Nabi selalu mengatur strategi dengan para sahabat sehingga kaum muslim lebih banyak memenangi peperangan melawan  kaum kafir.
Kemenangan strategi perang tersebut tidak terlepas dari sifat Nabi Muhammad SAW, yaitu ….
A. siddiq           
B. tabligh                 
C. amanah                
D. fathonah

7.   Peristiwa Kiamat pasti akan terjadi. Saat itu seluruh manusia mati, lalu dibangkit-kan dari kematian / alam kuburanya. Hal ini sesuai dengan firman Allah : ....
A. (QS Al-Hajj: 22)  وَاَنَّ السَّاعَةَ آتِيَةٌ لاَ رَيْبَ فِيْهَا وَ أَنَّ اللَّهَ يَبْعَثُ مَنْ فِى الْقُبُوْرِ
B. (QS Al-Zalzalah: 1)  إِذَا زُلْزِلَتِ الْأَرْضُ زِلْزَالَهَا
C. (QS Al-Qari’ah: 4)  يَوْمَ يَكُوْنُ النَّاسُ كَالْفَرَاشِ الْمَبْثُوْثِ
D. (QS Al-Haqqah: 16)  وَانْشَقَّتِ السَّمَاءُ فَهِيَ يَوْمَئِذٍ وَاهِيَةٌ

8.    Perhatikan ayat 6 surat Al Zalzalah berikut !
يَوْمَئِذٍ يَصْدُرُ النَّاسُ أَشْتَاتًا لِيُرَوْا أَعْمَالَهُمْ
Gambaran peristiwa kiamat kubro menurut ayat di atas adalah ....
A. Seluruh manusia dibangkitkan dari kubur dalam keadaan bermacam-macam
B. bumi berguncang dengan dahsyat dan bumi mengeluarkan segala isinya
C. manusia beterbangan seperti kapas yang ditiup angin dan gunung diletuskan
D.Manusia akan dimintai pertanggung-jawaban di akhirat nanti

9.    Perhatikan beberapa peristiwa di bawah ini !
1)  Simonchelli pun akhirnya tewas meskipun menggunakan alat pengaman modern
2) Tsunami Aceh tahun 2004 telah menewaskan ratusan ribu jiwa, meskipun mereka berusaha menyelamatkan diri
3) Ibu Farida bercita-cita dan berusaha ingin punya anak lelaki, namun anak-anak yang dilahirkannya semuanya wanita.
4) Selama puluhan tahun pak Ahmad hidup dalam kemiskinan. Namun ia tetap bekerja keras, sehingga  menjadi orang kaya.

Contoh takdir mubrom ditunjukkan oleh peristiwa nomor ... .
A. 1, 2 dan 3         
B. 1, 2 dan 4          
C. 1, 3 dan 4           
D. 2, 3 dan 4

10.  Abdullah sangat bahagia karena istri kesayangannya telah hamil, anak yang diidam-idamkan sejak lama akhirnya dikbulkan oleh Allah apalagi setelah di USGkan ke rumah sakit ternyata bayi yang dikandungnya laki-laki sesuai dengan yang diharapkan. Segala persiapan menjelang kelahiran sudah dipersiapkan mulai pakaian, tempat dan lain-lain, namum ternyata saat melahirkan ternyata bayi yang lahir permpuan. Sikap yang dilakukan Abdullah yang benar adalah :
A.  Marah dan merasa tidak puas karena saat diperiksakan bayi yang akan lahir laki-laki
B. Menuntut bidan kepengadilan karena bayi yang lahir tidak sesuai dengan yang diharapkan
C. Menerima dengan sabar karena ia menyadari bahwa anak yang dilahirkan itu merupan takdir Allah
D. Menerima namun tidak mempercayai lagi dengan USG yang dilakukan Dokter

11.   Perhatikan wacana berikut!
Saiful dan kawan-kawan sekelasnya melaksanakan wisata selama 3 hari. Selama dalam perjalanan, mereka senantiasa melaksanakan shalat dengan cara jama’ dan qashar. Sikap mereka menunjukkan bahwa mereka mempunyai sikap ….
A. taat                  
B. rendah diri             
C. kebersamaan           
D. riya’

12.  Ada sebuah mobil yang berpenumpang 5 orang terjun ke jurang. Seorang diantaranya meninggal dunia, sedangkan yang lain mengalami luka parah. Meskipun demikian, mereka tidak mengeluh, marah dan apalagi menggerutu, serta tidak menyalahkan siapa-siapa, karena mereka menyadari bahwa kecelakaan merupakan kehendak Allah SWT.
Sikap mereka tersebut mencerminkan sikap ....
A. Sabar        
B. Tawadhu’     
C. Qona’ah        
D. Tasamuh

13.   Perhatikan beberapa perilaku berikut !
1)   Sebagai seorang pengusaha, Pak Musa bersungguh-sungguh dalam mengelola usahanya. Kegagalan yang pernah dialaminya justru dijadikan sebagai pelajaran agar kegagalan tersebut tidak terulang kembali.
2)   Firdaus  senantiasa berusaha untuk berangkat ke sekolah, sekalipun ia harus  berjalan kaki dari rumah ke sekolah yang jaraknya cukup jauh
3)   Walaupun Diana tidak berhasil menjadi juara olympiade sains, namun ia terus berusaha agar pada perlombaan yang akan datang ia bisa menyandang juara
4)   Sebagai seorang muslimah, Mutia senantiasa berdo’a sebelum melakukan segala sesuatu
5)   Ulfa adalah seorang gadis yang selalu bersikap lemah lembut kepada teman-temannya

Perilaku yang menunjukkan gambaran sikap ulet ditunjukkan oleh nomor ... .
A. 1, 2 dan 3      
B. 1, 3 dan 5         
C. 2, 3 dan 4           
D. 2, 4 dan 5

14.   Perhatikan beberapa contoh perilaku berikut !
1)   Fuad seorang siswa kelas IX. Ia senantiasa mendahulukan shalat 5 waktu dalam suasana apapun, daripada aktifitas duniawi lainnya.
2)   Sebagai seorang sopir bus, pak Andik sangat teliti memeriksa kondisi mobilnya, agar lancar dan tidak terjadi apa-apa selama dalam perjalanannya
3)   Surya adalah orang kaya yang hidup sederhana, tampil apa adanya dan tidak tergiur oleh pola hidup konsumtif. Namun ia sangat dermawan.
4)   Ketika sedang mengerjakan soal tes, Imam mengerjakannya dengan sepenuh hati, sehingga hasilnya maksimal

Ciri- ciri perilaku zuhud ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1 dan 2           
B. 1 dan 3              
C. 2 dan 3         
D. 2 dan 4

15. Abdur Rouf, seorang siswa SMP Negeri di Kabupaten Gresik yang egois, individualistis/ Ananiyah. Ia selalu mementingkan diri sendiri dan tidak peduli dengan teman-temannya sehingga hampir semua teman-temannya membencinya. Agar Abdul Rouf tidak dibenci, ia harus menghindarinya dengan cara ….
A. shalat 5 waktu dengan baik, menghargai orang lain dan hidup mandiri
B. memohon pertolongan kepada Allah, tanpa memperhatikan kebersamaan
C. berperilaku santun dan menghargai orang lain ketika punya kepentingan
D. mengedepankan musyawarah, menghargai orang lain dan mengutamakan kebersamaan

16.  Setelah pulang dari sekolah, Iqbal merasa sangat lapar. Setelah sampai di rumah, ia mencari akanan di meja makan dan langsung menyantapnya dengan lahap. Di tengah-tengah makan, ia baru ingat bahwa tadi ia lupa berdo’a. Maka yang sebaiknya dilakukan oleh Iqbal ketika itu adalah….
A. Melanjutkan makannya   
B. Berdo’a dan melanjutkan makannya
C. Mengulangi lagi makannya        
D. Menghentikan makannya

17.  Perhatikan pernyataan berikut !
1). Hidupnya selalu resah karena selalu menunggu kesempatan untuk melampiaskan kekesalan di hatinya.
2). Segala usaha selalu gagal sehingga jatuh miskin
3). Hidupnya sengsara karena jauh dari rahmat Allah
4). Dikucilkan dari pergaulan umum

Yang merupakan kerugian bagi orang yang memiliki sifat dendam adalah ….
A. 1, 2 dan 3                                          
B. 1, 2 dan 4
C. 2, 3 dan 4                                          
D. 1, 3 dan 4

18.  1. Fikri merasa senang jika temannya mendapat musibah
2. Dewi slalu bermuka musam dan sinis jika bertemu dengan teman yang tidak disukai
3. Sifa’ berbicra  lembut dan manis tutur katanya, jika berbicara dengan orang yang dibencinya
4. Ali menjadi ketua kelas atas permintaan sendiri, tetapi ia tidak pernah melaksanakan tugasnya dengan baik
5. Sinta sering mengingkari janji dengan temannya, jika diajak mengerjakan tugas
       Ilustrasi diatas yang menunjukkan sifat munafik adalah…
A. 1 , 2 , 3
B. 1 , 3 , 4
C. 2 , 4 , 5
D. 3 , 4 , 5

19.  Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1)   Giat bekerja dan siap menerima apapun hasilnya
2)   Mengharap-harap pemberian dari orang lain
3)   Tidak pernah merasa iri atas keberhasilan orang lain
4)   Merasa kurang dengan harta yang ia miliki

Pernyataan di atas yang merupakan perilaku qona’ah tercermin pada nomor... .
A. 1 dan 2            
B. 1 dan 3                  
C. 2 dan 3                 
D. 2 dan 4


20.
ضُرِبَتْ عَلَيْهِمُ الذِّلَّةُ أَيْنَ مَا ثُقِفُوْا إِلَّا بِحَبْلٍ مِنَ اللَّهِ وَ حَبْلٍ مِنَ النَّاسِ
Ayat ditas menjelaskan tentang sifat
A. Qona’ah
B. Tasammuh
C. Takabur
D. Dendam

21.Abdul Basith seorang muslim, ia bertetangga dengan Pak Paulus Sudirjo yang beragama Kristen. Mereka selalu saling menghormati, menghargai dan saling tolong-menolong dalam hal pembangunan desa mereka. Mereka tidak pernah saling mencaci. Ketika datang waktu shalat Abdul Basith melaksanakan shalat dan ketika hari minggu Pak Paulus melaksanakan ibadah ke Gereja. Mereka saling mempersilahkan beribadah sesuai dengan agama masing-masing.

Ilustrasi cerita di atas merupakan ciri-ciri perilaku ….
A. Sabar                   
B. Tawakkal              
C. Tasammuh            
D. Ananiyah

22. Andra  enggan bertegur  sapa dengan teman-temannya yang dianggap lebih rendah derajatnya.
Berikut ini merupakan cara menghindari sifat tercela tersebut ....
A. menjauhkan diri dari pergaulan umum.
B. memilih teman yang pintar dan kaya
C. bergaul dengan siapa saja, tanpa pandang bulu
D. menikmati statusnya sebagai anak yang tinggi hati

23. Perhatikan ayat di bawah :
إِنَّ الَّذِيْنَ  آمَنُوْا وَعَمِلُوْا الصَّالِحَاتِ يَهْدِيْهِمْ رَبُّهُمْ بِإِيْمَانِهِمْ تَجْرِيْ
2                                            1
مِنْ تَحْتِهَا الْأَنْهَارُ فِيْ جَنَّاتِ النَّعِيْمِ
4                             3

 Ayat diatas yang mengandung bacaan al Qomariyah adalah....
A. 1 dan 3
B. 2 dan 1
C. 3 dan 4
D. 2 dan 3

24.  lihatlah tabel dibawah ini :

1.  خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ
a. Idghom bilaghunnah

2.  مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ
b. Idghom bighunnah

3.   تُرَابًا وَ عِظَامًا
c. Ihfa’

4.  عِيْشَةٍ رَاضِيَةٍ
d. idhar


Pasangan yang benar pada tabel diatas adalah :
A. 1 dan c
B. 2 dan b
C. 3 dan a
D. 4 dan d

25. Perhatikan ayat di bawah
أَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِأَصْحَابِ الْفِيْلِ (1)  أَلَمْ يَجْعَلْ كَيْدَهُمْ فِيْ تَضْلِيْلٍ  (2)  وَ أَرْسَلَ عَلَيْهِمْ طَيْرًا أَبَابِيْلَ (3)  تَرْمِيْهِمْ بِحِجَارَةٍ  مِنْ سِجِّيْلٍ (4)فَجَعَلَهُمْ كَعَصْفٍ مَأْكُوْلٍ (5)

Jumlah hukum bacaa mim mati pada ayat tersebut ada…
A. 3
B. 4
C. 5
D. 6
26. Perhatikan potongan ayat berikut :
1). وَمَا أَدْرَىكَ مَا الحُطَمَةُ .
2).  مَا أَغْنَى عَنْهُ مَالُهُ وَمَا كَسَبَ
3). أَلَمْ نَجْعَلْ لَهُ عَيْنَيْنِ  4
4).  .  مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ
5). لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ

Potongan ayat diatas yang mengandung bcan Qolqolah qurbro adalah :
A.   1 dan 2
B.   2 dan 3
C.   4 dan 5
D.   2 dan 4

27. Perhatikan potongan ayat berikut!
Bacaan
Bacaan
1).  إِنَّا أَعْطَيْنَاكَ الْكَوْثَرَ
5).  .  لَآ  أُقْسِمُ بِـهَـىذَا الْبَلَدِ 
2). إِذَا جَآءَ نَصْرُ اللَّهُ
6).  tوَمَاهُمْ عَنْهَا بِغَافِلِيْنَ
3).  وَمَا أَدْرَىكَ مَا الْقَارِعَةُ è
7).  يَآيُّهَا الْإِنْسَانُ مَاغَرَّكَ
4).  وَالسَّمَاءِ وَمَا بَنَاهَاè
8).  فَيَغْفِرُ لِمَنْ  يَشَاءُ وَيُعَذِّبُ

Hukum bacaan mad wajib muttashil ditunjukan pada nomor …..
A. 1, 3, 5, 7           
B. 2, 4, 6, 8         
C. 3, 5, 6, 7            
D. 4, 6, 7, 8


28. Perhatikan Tabel tentang tanda waqaf dan cara membacanya !
Tanda Waqaf

Cara Membacanya
1
لا

a
Terus lebih utama
2
ج

b
Boleh berhenti
3
م

c
Berhenti lebih utama
4
صلى

d
Dilarang berhenti
5
قلى

e
Harus berhenti
Berikut ini pasangan yang tepat antara tanda waqaf dan cara membacannya … .
A. 1 - e            
B. 2 - b
C. 3 - d           
D. 5 – a

29. Aminah sedang asyik menyaksikan pertunjukan orang hutan dan lumba lumba di taman safari, ia tertegun dan berfikir betapa hebatnyanya keterampilan yang dimiki orang hutan dan lumba-lumba tersebut namun ia yaqin bahwa dirinya lebih hebat dari yang disaksikannya karena ia sadar bahwa manusialah yang paling sempurna didunia ini.
      Ilustrasi diatas sesuai dengan potongan ayat dibawah ini :
A. وَطُوْرِسِيْنِيْنَ 
B.  وَهَذَا الْبَلَدِ الْأَمِيْنِ
C. لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ فِيْ أَحْسَنِ تَقْوِيْمٍ  
D. ثُمَّ رَدَدْنَاهُ أَسْفَلَ سَافِلِيْنَ

30.  1. Bambang tak mau berusaha apapun karena dia merasa bodoh dalam kelasnya
2. Aminah anak orang kaya yang pandai dan ia mensyukuri atas nikmat tersebut dengan selalu beramal dan berbuat yang baik
3. Farhan dilahirkan dalam kondisi cacat tapi ia tetap mensyukuri keadaan tersebut dengan tetap beribadah kepada Allahdan selalu berbuat kebaikan  karena ia menyakini bahwa keadaan tersbut masih lebih baik disbanding dengan mahluk Allah yang lain.
4. Ahmad selalu menggerutu dan protes pada Allah karena ia merasa wajahnya paling jelek di kelasnya
Pernyataan diatas yang sesuai dengan kandungat ayat di bawah ini adalah :
لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ فِيْ أَحْسَنِ تَقْوِيْم
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

31. فَإِذَا فَرَغْتَ فَإِذَا فَانْصَبْ
Kandungan Ayat diatas sesuai dengan ilustrasi prilaku dibawah ini :
A.   Aminah tidak pernah putus asa mengerjakan soal sesulit apapun
B.   Pak arman selalu bekerja keras mencukupi kebutuhan rumah tangganya
C.   Dinda merasa malas belajar karena menganggap pelajarannya sangat sulit
D.    Bu Karsih selalu sabar menghadapi ujian dari Allah

32. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut :
1) kejujuran adalah kunci keberhasilan dalam bekerja
2) Seimbang antara bekerja dengat istirahat
3) Mengerjakan sesuatu berdasarkan ilmu pengetahuan
4) Bekerja keras tanpa melupakan ibadah dan doa

Pernyataan yang sesuai dengan QS. Al Insyirah : 7-8 berikut ini
فَإِذَا فَرَغْتَ فَإِذَا فَانْصَبْ.*  وَإِلَى رَبِّكَ فَارْغَبْ
ditunjukkan oleh nomor :
A. 1            
B.  2                
C. 3
D. 4

33.  Perhatikan daftar tabel di bawah ini !

1
Keluar air mani
4
Terkena kotoran manusia
7
Terkena darah babi
2
Buang air kecil
5
Khitan bagi laki-laki
8
Keluar darah haid
3
Keluar angin
6
Hubungan suami istri
9
Dijilat anjing

Berdasarkan tabel di atas, penyebab  mandi wajib ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1 , 5   dan  8
B. 1 . 6   dan  8
C. 2 , 6   dan  7
D. 3 . 4   dan  9

34. Perhatikan daftar tabel di bawah ini !
1
Membaca Do’a Iftitah
5
Membaca tasyahut awal
2
Membaca Fatihah
6
Membaca tasyahut akhir
3
Takbir
7
Bacaan Sujud
4
Bacaan rukuk  
8
Salam

     Yang merupkan rukun sholat adalah :
A. 1 , 2 , 3 , 4 , 5
B. 2 , 3 , 5 , 6 , 8
C. 1 , 2 , 5 , 6 , 7
D. 2 , 3 , 4 , 7 , 8

35. 1. Pak Rahmad mengerjakan sholat dhuhur dengan ashar dalam satu waktu karena sedang bepergian jauh
2. Bu Ijah mengerjkan sholat ashar dengan maghrib dalam satu waktu karena dirumnya ada tasyakuran haji
3. Arman mengumpulkan sholat isya’ dengan subuh diwaktu isya’  karena takut nanti bangun kesiangan 
4. Karena sakit panas fadhilah mengerjakan sholat dhuhur dengan asyar jadi satu waktu

      Pernyataan diatas termasuk sholat jama’  yang benar adalah :
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

36. 1. Ahmad selalu melakukan puasa sunah hari senin karena setiap hari senin ada ulangan dikelas
2. Wahyu selalu melaksanakan puasa rojab agar mendapatkan pahala dari Allah SWT.
3. Joni melaksanakan puasa Arofah karena teman satu kelasnya berpuasa semua
4. Ilham melaksanakan puasa sunnah agar badannya selalu sehat
       Pernyatan diatas yang merupakan hikmah puasa sunnah adalah…
A. 1 , 4
B. 2 , 4
C. 3 , 2
D. 1 , 3  

37.   Ibu Ida mempunyai perhiasan emas yang disimpan sebagai harta untuk masa depan sebesar 200 Gram. Setelah sampai batas kewajiban mengeluarkan zakatnya bu Ida ingin mengeluarkan zakatnya tersebut,    
Berapa bu Ida harus mengelurkan zakatnya jika harga emas saat mengeluarkan sebesar Rp. 450.000/gram ?
A. Rp. 1.500.000
B. Rp. 2.225.000
C. Rp. 2.250.000
D. Rp. 3.500.000


 
38. 
 
Gambar Harimau / Kucing
Binatang diatas haram untuk dikonsumsi karena :
A. Hewan langka
B. Hewan piaraan
C. Hewan buas
D. Hewan yang dilindungi Negara


39.  1. Dilakukan pada tanggal 10 Dulhijjah atau hari tasyrek
       2. Pada hari ke 7 kelahiran anak
       3. Satu ekor kambing untuk  satu orang perempuan
       4. Satu ekor sapi untuk 7 orang laki-laki atau perempun
       5. Dua  ekor kambing untuk satu orang laki-laki
       6. Satu ekor kambing untuk satu orang laki-laki atau permpun
7. Dibagi dalam keadan masih mentah
8. Dibagi dalam keadaan sudah masak
Pernyataan diatas yang merupakan ketntuan Qaiqoh adalah…
A. 1 , 3 , 5 , 4
B. 2 , 3 , 5 , 7
C. 2 , 3 , 5 , 8
D. 1 , 2 , 3 , 8

40. Pada bulan haji ummat islam seduania banyak yang menunju Baitullah untuk menjalankan ibadah haji, sehingga kota Mekkah saat itu benar – benar hidup baik ekonomi, teransportasi, ataupun perdagangan.
      Dari ilustrasi diatas maka hikmah haji yang sesuai adalah …
A. Persatuan
B. Perekonomian
C. Perjalanan
D. Perkenalan


41. Ketika persiapan akan pulang para jama’ah haji mengelilingi ka’bah tujuh kali sebagai ucapan selamat tinggal.
      Yang dilakukan jama’ah haji pada pernyatan diatas adalah …
A. Towaf Qudum
B. Towaf Ifadhoh
C. Towaf Sunnah
D. Towaf Wada’


42. Pak Aslikhan guru Agama di SMP Kabupaten Gresik, setiap pagi sebelum jam pelajaran dimulai mengajak anak-anak menuju masjid untuk melaksanakan sholat Dhuha sendiri-sndiri, setelah berjalan beberapa minggu diamati ternyata banyak yang tidak mau sholat atau sholat dengan jumlah roka’at yang berbeda sehingga tidak tertib, akhirnya pak Aslikhan mengajak sholat dhuha secara berjama’ah ternyata semua sholat dan tertib.
Illustrasi diatas menunjukkan diantara hikmah sholat sunnah berjama’ah adalah…
A. Bersatu
B. Tertib dan teratur
C. Semangat
D. Khusuk

43. Perhatikan tabel dibawah ini !
1.Nabi Muhammad SAW dilemparimkotoran binatang saat kan melaksanakan sholat
A..Bijaksana
2. Nabi Muhammad SAW diisro’ Mi’rojkan Allah sampai ke Sidrotul Muntaha
B. Sabar
3. Nabi melerai pertikaian antar suku dalam peletakan hajar aswad dengan cara meletakkan hajar aswad di tengah surban nabi kemudian dianggkat oleh masing-masing kepala suku ujung sorban tersebut
C. Hijrah
4. Nabi melakukan perpindahan dari Kota Makkah ke kota Madinah
D. Perintah sholat

Pasangan yang tepat pada tabel diatas adalah …
A. 1-C , 2-D , 3-B , 4-A
B. 1-D , 2-B , 3-A , 4-C
C. 1-B , 2-D , 3-A , 4-C
D. 1-A , 2-B , 3-C , 4-D

44. Setelah wafatnya Khadijah dan Abu Thalib, Nabi Muhamad kehilangan pelindung dari gangguan dan rintangan kafir Quraisy Makkah. Beliau lalu pergi menemui penduduk Thaif untuk mencari perlindungan, agar dakwah islamiyah dapat berlangsung aman. Penduduk Thaif bukannya memberi perlindungan, malahan menyakiti beliau dengan lemparan batu sampai berdarah. Peristiwa ini membuat malaikat Jibril marah dan menawarkan untuk menjungkirbalikkan bukit Thaif agar penduduknya binasa. Namun beliau menolak tawaran Jibril, bahkan beliau memaafkan dan mendoakan mereka : ”Ya Allah, berilah hidayah pada kaumku ini, disebabkan ketidaktahuan mereka”.

Dari kisah di atas dapatlah dipetik sifat keteladanan Nabi,  sesuai dengan misi beliau sebagai  ....
A. Penyempurna akhlaq                          
B. Pembawa kabar gembira
C. Pemberi peringatan                                     
D. Pelindung ummat

45. Rosulullah SAW membangun masyarakat dibidang ekonomi dan perdagangan dengan menentukan prinsip-prinsip dasar ekonomi, yang intinya menegakkan keadilan dalam kehidupan berekonomi, tidak ada prktek-praktek yang menguntungkan satu pihak dan merugikan pihak lain, disamping agar harta itu tidak berputar dan beredar diantara golongan kaya.
 Dari illustrasi diatas yang dapat kita teladani adalah…
A. Kita harus jadi ekonom ulung
B. Nabi Muhammad SAW. Tidak ingin miskin
C. Ekonomi itu merupkan pokok kemakmuran Negara
D. Ekonomi akan ikut jika pemimpinnya kaya

46.  Perhatikan tabel dibawah ini
No
Nama Ilmuwan
NO
Keahliannya
1  Abu Hasan Al-Asy’ari
A. Ahli Kimia
2. Jabir Ibnu Hayyan
B. Ilmu Kalam
3. Al Farobi
C. Ahli Fisika
4. Ibnu Haitsam
D. Penemu alat music Al Qonun
5. Ibnu Batiar
E. Ahli Biologi
    
Dari tabel diatas pasangan nama ilmuwan dan keahliannya yang benar adalah…
A. 1-A , 2-B , 3-C , 4-D , 5-E
B. 1-C , 2-A , 3-B , 4-E , 5-D
C. 1-B , 2-A , 3-D , 4-C , 5-E
D. 1-E , 2-D , 3-C , 4-B , 5-A

47. Khalifah Harun Al-Rasyid adalah salah satu khalifah bani Abbasiyah yang sangat perduli dengan  perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan saat itu. Usaha yang dilakukan kholifah saat itu adalah... .
A. Membukukan Al Qur’an menjadi mushaf
B. Mendirikan Lembaga Baitul Hikmah
C. Menyebarkan guru-guru ke pelosok negeri
D. Membukukan hadits Nabi Muhammad SAW

48. Berdasarkan catatan Ibnu Batuthoh ( seorang musafir dari maroko) bahwa pada abad 13 M telah ada pemukiman orang-orang Islam di Perlak dan Samudra Pasai. Daerah tersebut merupakan daerah pelabuhan transit perdagangan . Hal ini menunjukan cara masuknya Islam ke nusanara, melalui jalur ……
A. Pernikahan                                        
B. Pendidikan
C. Perdagangan                            
D. Pendirian kesultanan

49.  Perhatikan cuplikan sejarah di bawah ini!
Kerajaan Banten pada masa pemerintahan Sultan Ageng Tirtayasa berhasil mengalahkan Belanda. Perjuangan dan perlawanan gigih rakyat kerajaan ini merepotkan Belanda, sehingga Belanda gagal menguasai kerajaan Islam tersebut.
Kutipan sejarah tersebut merupakan salah satu bentuk peranan kerajaan Islam benten dalam ….
A. Dakwah      
B. Pendidikan        
C. Ekonomi             
D. Menentang kolonialisme

50.  Perhatikan wacana berikut!
Kebiasaan masyarakat pra Islam berkumpul di rumah keluarga yang berduka, oleh para Wali diisi dengan bacaan dzikir dan ayat suci al Quran untuk mendoakan anggota keluarga yang meninggal. Secara turun-temurun kebiasaan ini menjadi tradisi masyarakat Islam Indonesia sampai saat ini.
Tradisi tersebut dikenal dengan nama … .
A. Sekaten 
B. Tahlilan             
C. Sesajen            
D. Tumbilotohe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar